Kobarkan Semangat Mahasiswa Samarinda Sebelum Demo ‘Indonesia Gelap’, Rocky Gerung: Abaikan Semua Dalil Akademis!
18 Feb 2025 - Dbmedianews
Author: Janina Canakya Janissary
Editor: -
70 1

DB NEWS - Rocky Gerung ikut turun ke jalan untuk memberi orasi singkat kepada mahasiswa Samarinda yang melakukan aksi demo “Indonesia Gelap”. 

Aksi demo “Indonesia Gelap” ini tak hanya terjadi di ibu kota saja, para mahasiswa di sejumlah daerah turut meramaikan aksi demonstrasi akibat keputusan pemerintah akhir-akhir ini. 

Mulai dari wilayah Surabaya, Malang, Bandung, Wamena, Aceh, Bali, Samarinda, dan banyak lagi. 

Aksi protes yang serentak dilakukan ini merupakan salah satu respon dari pelajar dan mahasiswa sebagai masyarakat Indonesia atas ketidakpuasan kebijakan baru pemerintah.

Menariknya, pengamat politik juga ahli filsuf Rocky Gerung tampak hadir mengobarkan api semangat kepada mahasiswa.

(BACA JUGA: Berani Melawan! Aksi 'Indonesia Gelap' di Jatim Terus Memanas, Apa Penyebab Kericuhan Ini?)

Rocky terekam sedang memberikan orasi pada Senin (17/2) di Universitas Muhammadiyah, Kalimantan Timur yang menjadi titik kumpul mahasiswa. 

Pria berusia 66 tahun satu ini mendukung aksi mahasiswa yang bertujuan untuk mendesak pemerintah agar memperbaiki kebijakan.

Pada kesempatan kali ini, Rocky Gerung bergabung bersama mahasiswa dan naik ke atas mobil pick up hitam sambil memegang mic.

Dengan penuh semangat perjuangan, Rocky mengatakan bahwa mahasiswa bertugas untuk mengendalikan politik negeri.

“Bersamaan hari ini seluruh Indonesia lagi marah kepada pemerintah,” ucap Rocky kepada mahasiswa.

(BACA JUGA: Mahasiswa Panas! Desak Ketua DPRD Jatim Hubungi Prabowo dan Puan, Jawabannya Bikin Geger)

“Abaikan semua dalil akademis, ini adalah tugas mahasiswa untuk mengendalikan politik dengan basis argumen akademik,” lanjutnya.

Rocky juga setuju bahwa tuntutan kepada pemerintah perlu disuarakan namun harus tetap tertib.

“Jadi silahkan kalian demo, kalian punya hak untuk menentukan negeri ini,” tegas Rocky Gerung.

Hal yang dilakukan Rocky Gerung dengan ikut menyemangati mahasiswa yang hendak melakukan demo menuai komentar positif dari netizen.

“Bung @rockygerung emang satset banget,” komen akun X @khu*****.

(BACA JUGA: Demo 'Indonesia Gelap' Digelar Besar-besaran! Ketahui Aturan Mainnya Sebelum Ikut)

“Inilah yang dikatakan melawan dan tetap berpihak kepada rakyat,” tulis @edw***** pada akun X nya.

Gerakan unjuk rasa “Indonesia Gelap” ini adalah bentuk partisipasi masyarakat dan mahasiswa sebagai warga negara yang peka terhadap perubahan dalam sistem pemerintah.

Dengan ini, pemerintah dituntut untuk meninjau kembali dan memperbaiki kebijakan-kebijakan baru yang dirasa merugikan rakyat. (*)

Kobarkan Semangat Mahasiswa Samarinda Sebelum Demo ‘Indonesia Gelap’, Rocky Gerung: Abaikan Semua Dalil Akademis!
18 Feb 2025 - Dbmedianews
Author: Janina Canakya Janissary Janina Canakya Janissary
Editor: - -
70 1
 

DB NEWS - Rocky Gerung ikut turun ke jalan untuk memberi orasi singkat kepada mahasiswa Samarinda yang melakukan aksi demo “Indonesia Gelap”. 

Aksi demo “Indonesia Gelap” ini tak hanya terjadi di ibu kota saja, para mahasiswa di sejumlah daerah turut meramaikan aksi demonstrasi akibat keputusan pemerintah akhir-akhir ini. 

Mulai dari wilayah Surabaya, Malang, Bandung, Wamena, Aceh, Bali, Samarinda, dan banyak lagi. 

Aksi protes yang serentak dilakukan ini merupakan salah satu respon dari pelajar dan mahasiswa sebagai masyarakat Indonesia atas ketidakpuasan kebijakan baru pemerintah.

Menariknya, pengamat politik juga ahli filsuf Rocky Gerung tampak hadir mengobarkan api semangat kepada mahasiswa.

(BACA JUGA: Berani Melawan! Aksi 'Indonesia Gelap' di Jatim Terus Memanas, Apa Penyebab Kericuhan Ini?)

Rocky terekam sedang memberikan orasi pada Senin (17/2) di Universitas Muhammadiyah, Kalimantan Timur yang menjadi titik kumpul mahasiswa. 

Pria berusia 66 tahun satu ini mendukung aksi mahasiswa yang bertujuan untuk mendesak pemerintah agar memperbaiki kebijakan.

Pada kesempatan kali ini, Rocky Gerung bergabung bersama mahasiswa dan naik ke atas mobil pick up hitam sambil memegang mic.

Dengan penuh semangat perjuangan, Rocky mengatakan bahwa mahasiswa bertugas untuk mengendalikan politik negeri.

“Bersamaan hari ini seluruh Indonesia lagi marah kepada pemerintah,” ucap Rocky kepada mahasiswa.

(BACA JUGA: Mahasiswa Panas! Desak Ketua DPRD Jatim Hubungi Prabowo dan Puan, Jawabannya Bikin Geger)

“Abaikan semua dalil akademis, ini adalah tugas mahasiswa untuk mengendalikan politik dengan basis argumen akademik,” lanjutnya.

Rocky juga setuju bahwa tuntutan kepada pemerintah perlu disuarakan namun harus tetap tertib.

“Jadi silahkan kalian demo, kalian punya hak untuk menentukan negeri ini,” tegas Rocky Gerung.

Hal yang dilakukan Rocky Gerung dengan ikut menyemangati mahasiswa yang hendak melakukan demo menuai komentar positif dari netizen.

“Bung @rockygerung emang satset banget,” komen akun X @khu*****.

(BACA JUGA: Demo 'Indonesia Gelap' Digelar Besar-besaran! Ketahui Aturan Mainnya Sebelum Ikut)

“Inilah yang dikatakan melawan dan tetap berpihak kepada rakyat,” tulis @edw***** pada akun X nya.

Gerakan unjuk rasa “Indonesia Gelap” ini adalah bentuk partisipasi masyarakat dan mahasiswa sebagai warga negara yang peka terhadap perubahan dalam sistem pemerintah.

Dengan ini, pemerintah dituntut untuk meninjau kembali dan memperbaiki kebijakan-kebijakan baru yang dirasa merugikan rakyat. (*)

Tautan telah disalin ke clipboard!