Home / Kuliner / Nasional / 3 Resep Jajan Pisang Yang Waji...
3 Resep Jajan Pisang Yang Wajib Kalian Coba! Mudah, Enak, Dan Lezat
08 Oct 2024
Sofyan A. - Dbmedianews
36 0 18

DB News - Kalian pasti ingin mendapatkan uang dengan menjual jajan yang kalian suka. Selain itu, kalian hanya ingin mengisi waktu luang dengan membuat jajanan sederhana yang bisa mengenyangkan perut kalian. Atau kalian bisa membuat jajanan disaat lagi kumpul bareng teman-teman. Maka dari itu, kami dari DB News akan memberikan 3 resep jajan pisang yang wajib kalian coba.

Sekarang siapa sih yang gatau jajanan yang terbuat dari pisang? Semua orang pasti menyukainya dan sering mencoba jajanan dari olahan pisang. Jajan olahan pisang tidak terlalu sulit untuk dibuat sehingga makin banyak orang yang menjual aneka ragam pisang. Seperti pisang goreng, pisang goreng kipas, bolu pisang, dan masih banyak lagi. 

Jajanan yang sering jadi incaran banyak anak muda hingga orang dewasa untuk menjadi cemilan saat gabut. Bahkan, jajanan ini sudah sangat terkenal dengan banyaknya olahan yang dibuat. Seperti diketahui, jajanan ini mudah untuk dibuat bagi kalian yang masih pemula. Maka dari itu, yuk simak langkah-langkah berikut ini.

3 Resep Jajan Pisang Yang Wajib Kalian Coba! Mudah, Enak, Dan Lezat

Resep jajan pisang yang akan kami bagikan yaitu resep dadar gulung pisang cokelat, bolu pisang keju, bolu pisang kukus.

 

1. Dadar Gulung Pisang Cokelat

Bahan-bahan

Bahan kulit

  • 90 gr tepung terigu
  • 20 gr gula halus
  • ½ sdt garam
  • 30 gr mentega cair
  • 300 ml susu cair
  • 1 butir telur

Isian

  • 6 pisang kepok
  • Mesis cokelat
  • Keju

Langkah-langkah

  1. Campur semua bahan kulit. Aduk hingga halus
  2. Saring adonan tersebut agar tidak ada gumpalan
  3. Panaskan teflon yang sudah dilumuri minyak. Pakai kuas dan masukkan adonan sebanyak ½ sendok sayur.
  4. Gunakan api kecil. Tunggu hingga adonan pinggir agak kering dan bagian tengah ada benjolan.
  5. Ulangi hingga menjadi beberapa kulit
  6. Sambil menunggu kulit, belah pisang menjadi 2 bagian. Panggang menggunakan mentega/.
  7. Taruh pisang yang sudah matang di kulit. Tambahkan mesis dan keju, gulung dan berikan topping keju diatasnya. 
  8. Jajanan sudah siap dimakan!

 

2. Bolu Pisang Keju

Bahan-bahan

  • 250 gr pisang kepok yang sudah sangat matang.
  • 2 butir telur
  • 100 gr gula pasir
  • 1 sdt soda kue
  • 1 sdt Vanili cair
  • Sedikit garam
  • 120 gr tepung terigu
  • 25 gr susu kental manis (boleh ditambahkan)
  • 80 ml minyak goreng (sekitar ±6 sendok Makan)
  • Keju secukupnya untuk topping

Langkah-langkah

  1. Kupas pisang kemudian lumatkan dengan menggunkan garpu, atau bila ingin cepat bisa pakai mesin blender lalu campur dengan 2 butir telur.
  2. Setelah benar-benar pisang lumat dengan telur lalu masukkan semua bahan: gula pasir, vanili, soda kue, garam dan susu kental manis hingga benar-benar tercampur rata.
  3. Lalu masukkan tepung terigu yang sudah diayak sebelumnya agar mudah bercampur.
  4. Dan terakhir masukkan minyak goreng
  5. Setelah itu, masukkan kedalam wadah di tempat wadah yang tahan panas/bisa digunakan untuk kukusan. Jadinya 2 pack, bisa juga menggunakan cetakan bolu 22q10 
  6. Lalu parut sedikit keju keatas adonan sebelum dikukus, ini bertujuan agar keju bisa lumer di atas adonan yang yang dibungkus.
  7. Lalu kukus dalam kukusan yang sebelumnya sudah dipanaskan sampai air dikukusan mendidih, ingat untuk memberi kain pada tutup kukusan agar air tidak menetes ke dalam adonan kue
  8. Kukus selama 25–30 menit, lakukan tes tusuk untuk memastikn apakah bolunya sudah benar-benar matang atau tidak. Kukus dengan menggunakan api sedang
  9. Setelah matang keluarkan cetakan untuk didinginkan, setelah itu masukkan kembali lalu parutkan keju sesuai selera sebagai topping
  10. Siap disajikan!

 

3. Bolu Pisang Kukus

Bahan-bahan

  • 200 gr pisang matang
  • 100 gr gula pasir
  • 2 butir telur
  • 1 Sdm susu bubuk
  • 100 gr tepung terigu
  • 1 Sdt soda kue
  • ½ gr garam
  • 1/4 Sdt vanili bubuk
  • 75 ml minyak goreng

Langkah-langkah

  1. Haluskan pisang dengan garpu. Tingkat kehalusannya menyesuaikan dengan selera.  
  2. Dalam wadah lain, masukkan gula pasir dan telur. Kocok sampai gula larut dengan menggunakan whisker (boleh secara manual).
  3. Setelah gula larut, masukkan pisang yang sudah dihaluskan. Aduk sampai tercampur rata
  4. Masukkan tepung terigu, susu bubuk, garam, vanili dan baking soda (ayak terlebih dahulu). Aduk rata dengan teknik aduk balik. Pastikan tidak ada tepung  yang belum tercampur rata. 
  5. Tuangkan minyak goreng. Aduk kembali dengan teknik aduk balik.
  6. Siapkan loyang. dengan sedikit  olesan minyak goreng. Hentakkan sebentar
  7. Jika sudah matang, angkat Tunggu hangat. Keluarkan dari loyang
  8. Potongan sesuai selera kalian. 
Comment (0)

You must be logged in to post a comment.

Home / Kuliner / Nasional / 3 Resep Jajan Pisang Yang Waji...
3 Resep Jajan Pisang Yang Wajib Kalian Coba! Mudah, Enak, Dan Lezat
Sofyan A. Sofyan A... - Dbmedianews
36 0 18
 

DB News - Kalian pasti ingin mendapatkan uang dengan menjual jajan yang kalian suka. Selain itu, kalian hanya ingin mengisi waktu luang dengan membuat jajanan sederhana yang bisa mengenyangkan perut kalian. Atau kalian bisa membuat jajanan disaat lagi kumpul bareng teman-teman. Maka dari itu, kami dari DB News akan memberikan 3 resep jajan pisang yang wajib kalian coba.

Sekarang siapa sih yang gatau jajanan yang terbuat dari pisang? Semua orang pasti menyukainya dan sering mencoba jajanan dari olahan pisang. Jajan olahan pisang tidak terlalu sulit untuk dibuat sehingga makin banyak orang yang menjual aneka ragam pisang. Seperti pisang goreng, pisang goreng kipas, bolu pisang, dan masih banyak lagi. 

Jajanan yang sering jadi incaran banyak anak muda hingga orang dewasa untuk menjadi cemilan saat gabut. Bahkan, jajanan ini sudah sangat terkenal dengan banyaknya olahan yang dibuat. Seperti diketahui, jajanan ini mudah untuk dibuat bagi kalian yang masih pemula. Maka dari itu, yuk simak langkah-langkah berikut ini.

3 Resep Jajan Pisang Yang Wajib Kalian Coba! Mudah, Enak, Dan Lezat

Resep jajan pisang yang akan kami bagikan yaitu resep dadar gulung pisang cokelat, bolu pisang keju, bolu pisang kukus.

 

1. Dadar Gulung Pisang Cokelat

Bahan-bahan

Bahan kulit

  • 90 gr tepung terigu
  • 20 gr gula halus
  • ½ sdt garam
  • 30 gr mentega cair
  • 300 ml susu cair
  • 1 butir telur

Isian

  • 6 pisang kepok
  • Mesis cokelat
  • Keju

Langkah-langkah

  1. Campur semua bahan kulit. Aduk hingga halus
  2. Saring adonan tersebut agar tidak ada gumpalan
  3. Panaskan teflon yang sudah dilumuri minyak. Pakai kuas dan masukkan adonan sebanyak ½ sendok sayur.
  4. Gunakan api kecil. Tunggu hingga adonan pinggir agak kering dan bagian tengah ada benjolan.
  5. Ulangi hingga menjadi beberapa kulit
  6. Sambil menunggu kulit, belah pisang menjadi 2 bagian. Panggang menggunakan mentega/.
  7. Taruh pisang yang sudah matang di kulit. Tambahkan mesis dan keju, gulung dan berikan topping keju diatasnya. 
  8. Jajanan sudah siap dimakan!

 

2. Bolu Pisang Keju

Bahan-bahan

  • 250 gr pisang kepok yang sudah sangat matang.
  • 2 butir telur
  • 100 gr gula pasir
  • 1 sdt soda kue
  • 1 sdt Vanili cair
  • Sedikit garam
  • 120 gr tepung terigu
  • 25 gr susu kental manis (boleh ditambahkan)
  • 80 ml minyak goreng (sekitar ±6 sendok Makan)
  • Keju secukupnya untuk topping

Langkah-langkah

  1. Kupas pisang kemudian lumatkan dengan menggunkan garpu, atau bila ingin cepat bisa pakai mesin blender lalu campur dengan 2 butir telur.
  2. Setelah benar-benar pisang lumat dengan telur lalu masukkan semua bahan: gula pasir, vanili, soda kue, garam dan susu kental manis hingga benar-benar tercampur rata.
  3. Lalu masukkan tepung terigu yang sudah diayak sebelumnya agar mudah bercampur.
  4. Dan terakhir masukkan minyak goreng
  5. Setelah itu, masukkan kedalam wadah di tempat wadah yang tahan panas/bisa digunakan untuk kukusan. Jadinya 2 pack, bisa juga menggunakan cetakan bolu 22q10 
  6. Lalu parut sedikit keju keatas adonan sebelum dikukus, ini bertujuan agar keju bisa lumer di atas adonan yang yang dibungkus.
  7. Lalu kukus dalam kukusan yang sebelumnya sudah dipanaskan sampai air dikukusan mendidih, ingat untuk memberi kain pada tutup kukusan agar air tidak menetes ke dalam adonan kue
  8. Kukus selama 25–30 menit, lakukan tes tusuk untuk memastikn apakah bolunya sudah benar-benar matang atau tidak. Kukus dengan menggunakan api sedang
  9. Setelah matang keluarkan cetakan untuk didinginkan, setelah itu masukkan kembali lalu parutkan keju sesuai selera sebagai topping
  10. Siap disajikan!

 

3. Bolu Pisang Kukus

Bahan-bahan

  • 200 gr pisang matang
  • 100 gr gula pasir
  • 2 butir telur
  • 1 Sdm susu bubuk
  • 100 gr tepung terigu
  • 1 Sdt soda kue
  • ½ gr garam
  • 1/4 Sdt vanili bubuk
  • 75 ml minyak goreng

Langkah-langkah

  1. Haluskan pisang dengan garpu. Tingkat kehalusannya menyesuaikan dengan selera.  
  2. Dalam wadah lain, masukkan gula pasir dan telur. Kocok sampai gula larut dengan menggunakan whisker (boleh secara manual).
  3. Setelah gula larut, masukkan pisang yang sudah dihaluskan. Aduk sampai tercampur rata
  4. Masukkan tepung terigu, susu bubuk, garam, vanili dan baking soda (ayak terlebih dahulu). Aduk rata dengan teknik aduk balik. Pastikan tidak ada tepung  yang belum tercampur rata. 
  5. Tuangkan minyak goreng. Aduk kembali dengan teknik aduk balik.
  6. Siapkan loyang. dengan sedikit  olesan minyak goreng. Hentakkan sebentar
  7. Jika sudah matang, angkat Tunggu hangat. Keluarkan dari loyang
  8. Potongan sesuai selera kalian. 
Comment

You must be logged in to post a comment.

Tautan telah disalin ke clipboard!